Sapi Panda Seharga 270 juta

Nasional / 5 January 2011

Kalangan Sendiri

Sapi Panda Seharga 270 juta

PrincessPina Cahyonoputri Official Writer
3202

Jika harga sapi berkisar antara 9 - 20 juta, sapi ini memiliki penawaran fantastik yaitu USD 30rb, atau sekitar Rp. 270 juta.

Sapi mahal tersebut lahir di Colorado, Amerika Serikat pada penutupan tahun 2010 kemarin. Sapi yang diberi nama Ben ini memiliki muka persis seperti seekor panda yang memang memiliki ciri khas serupa pada wajahnya yaitu berbentuk bulat berwarna putih dengan lingkaran hitam yang melingkari mata. Ben lahir dari sapi betina berjenis Lowline Anges dengan persilangan dari banteng panda yang kebetulan berada di dalam peternakan milik Chris Jessen.

Menurut Chris pada majalah "The Telegraph"( 5 Januari 2011), lahirnya sapi panda ini merupakan hasil rekayasa genetik.


Kemajuan ilmu dan teknologi membuat manusia makin kreatif dan inovatif serta berani mencoba, ini adalah sisi positif yang baik untuk terus dikembangkan.

Sumber : okezone
Halaman :
1

Ikuti Kami